(IRVAN SUSMAN 10511072)
A free Image Viewer/Editor/Converter and Optimizer. (Windows
Freeware)
IrfanView adalah program aplikasi
multimedia software image viewer populer yang mensupport berbagai jenis format
gambar. Irfan View software yang didesign simpel untuk pemula dan juga juga
untuk para profesional. Irfan View memiliki ukuran kecil dan bekerja cepat
untuk ukuran image viewer. Irfan View juga sangat fleksibel dan kompatibel bagi
berbagai OS Microsoft Windows. Selain untuk melihat gambar/foto software ini
juga bisa digunakan untuk mengedit gambar,merubah format, dan juga melihat
video ataupun memutar file audio.
Irfan view memiliki banyak fitur yang
menarik. Irfan View mensupport berbagai jenis format grafis antara lain BMP,
DIB, JPEG, GIF, animated GIF, PNG, PCX, multipage TIFF, TGA. Irfan view terbaru
memberikan pilihan pengaturan saat instalasi. Tampilan Irfan view sangat simpel
namun ketika kita membuka sebuah gambar/foto, irfan view akan menampilkan
berbagai menu pilihan dan informasi lengkap. Software ini memiliki fitur
editing untuk mengatur ukuran dimensi, memotong, mengatur warna, mengatur
ketajaman, dan memutar gambar.
User Irfan view akan dimudahkan dengan
multilingual support, tumbnail/preview option, Slideshow, Drag and Drop
Support, Pemutar Audio/Video, dan banyak lainnya. Pengguna juga akan mendapat
bantuan fitur help yang menyajikan banyak solusi atas pertanyaan pengguna.
Program aplikasi tersebut dinamai sesuai
dengan pembuatnya, Irfan Skiljan dari Bosnia dan Herzegovina. Aplikasi irfan
view pertama sekali dibuat pada tahun 1996. IrfanView 4.33, dirilis pada
tanggal 28 Maret 2012.
Kelebihan
Irfan View 4.33
- Ukuran filenya kecil
- Tidak memerlukan ram yang terlalu besar
- tidak menurunkan kualitas gambar ketika melakukan
editing.
- Support berbagai macam grafis
- Dapat melihat video ataupun memutar file audio.
Kekurangan
Irfan View 4.33
- Hanya dapat di jalankan di system operasi windows.
- Ada beberapa tolls yang kurang lengkap contohnya ada
tool Magic Wand.
- Belum ada bahasa Indonesia.
Langkah
Mudah Resize Gambar menggunakan IrfanView
Pertama – tama, kamu membutuhkan software IrfanView untuk
dapat mengikuti langkah berikutnya.
Setelah proses download selesai, lakukan instalasi IrfanView pada komputer kamu.Pada contoh kali ini,JalanTikus meletakkan sejumlah image yang ingin di-resize pada folder yang sama. Klik ‘File’, kemudian pilih ‘Batch Conversion/Rename’ dan akan muncul jendela yang berisi berbagai pilihan, dropdown dan pengaturan yang diperlukan.
Setelah proses download selesai, lakukan instalasi IrfanView pada komputer kamu.Pada contoh kali ini,JalanTikus meletakkan sejumlah image yang ingin di-resize pada folder yang sama. Klik ‘File’, kemudian pilih ‘Batch Conversion/Rename’ dan akan muncul jendela yang berisi berbagai pilihan, dropdown dan pengaturan yang diperlukan.
Tentukan source file
kamu, yaitu dimana folder
yang berisi file image yang ingin di – resize berada. Klik pada dropdown
pilihan ‘Look In’, kemudian tentukan dimana folder tersebut berada.
Kamu bisa memilih file image satu persatu, atau klik ‘Add All’ untuk memilih semua file image yang ada dalam folder tersebut. Seluruh file yang kamu pilih akan muncul di box bagian bawah. File inilah yang nantinya akan di – resize atau dikonversi.
Kamu bisa memilih file image satu persatu, atau klik ‘Add All’ untuk memilih semua file image yang ada dalam folder tersebut. Seluruh file yang kamu pilih akan muncul di box bagian bawah. File inilah yang nantinya akan di – resize atau dikonversi.

Tentukan
output format yang kamu inginkan.
Lihat pada bagian kiri atas. Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah merubah
format file. Kali ini, JalanTikus merubah format PNG menjadi JPG. Pilih format
dari pilihan dropdown yang ada.

Tentukan
bagaimana kamu file tersebut di - resize.
Klik ‘Advanced’, kemudian akan muncul jendela dengan berbagai pilihan
yang bisa kamu tentukan. Disini, kamu bisa menentukan berbagai pilihan resize,
seperti pixels, cm atau inci. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan fitur
lainnya seperti change color, effects, sharpening,brightness atau crop
image.


Pada bagian resize, kamu bisa menentukan ukuran yang diinginkan, atau langsung menggunakan persentase ukuran. Persentase merupakan pilihan yang lebih baik, karena berarti IrfanView akan mempertahankan rasio gambar. ‘Preserve aspect ratio’ merupakan fitur yang bagus untuk mempertahankan bentuk keseimbangan gambar jika kamu ingin merubah ukuran image secara manual berdasarkan ukuran pixel, cm atau inci.
Jika sudah menentukan pilihanmu, klik OK untuk melanjutkan proses.
Tentukan
folder penyimpanan hasil konversi/ resize.
Tips mudah untuk menentukan folder hasil konversi, yaitu dengan membuat folder
baru di dalam folder source file, dengan menggunakan nama folder yang jelas,
seperti ‘small’, sehingga lebih mudah ketika nantinya file ini kamu butuhkan di
kemudian hari. Gunakan ‘Use current (‘look in’) directory', kemudian
tambahkan \small di akhir.
Kamu bisa menggunakan nama file yang sama dengan file asli dengan membiarkan $N yang ada pada box Name Pattern.
Klik ‘Start Batch’ untuk memulai proses konversi/ resize. Setelah proses selesai, kamu akan menerima file hasil konversi di dalam folder yang sudah ditentukan. File dengan ukuran yang jauh lebih kecil dari aslinya.


Kamu bisa menggunakan nama file yang sama dengan file asli dengan membiarkan $N yang ada pada box Name Pattern.
Klik ‘Start Batch’ untuk memulai proses konversi/ resize. Setelah proses selesai, kamu akan menerima file hasil konversi di dalam folder yang sudah ditentukan. File dengan ukuran yang jauh lebih kecil dari aslinya.

Pendapat
saya tentang Irfan View 4.33
Irfanview adalah program aplikasi yang
dibuat oleh seseorang bernama Irfan Skiljan dari Bosnia dan Herzegovina , Aplikasi
irfan view pertama sekali dibuat pada tahun 1996. Salah satu kelebihan dari
Irfanview adalah ringan programnya. Jika kita lihat ukuran programnya hanya
1,46 MB. Sedangkan Program lainnya ada yang sampai 400 MB. Berat ringannya
program, sangat menentukan kecepatan meloading / menjalankan program tersebut.
Software
utamanya tidak begitu besar hanya kisaran 1,46 Mb, tetapi jika anda menginginkan program
perluasan (plugins) maka anda harus mendownload secara terpisah. Tersedia dalam
beberapa paket, jika koneksi internet tidak terlalu bagus maka anda bisa
mendownload satu persatu plugins yang sudah dibundel dalam beberapa paket tersebut,
dengan ukuran tiap paket antara 200Kb s/d 1,3 Mb. Tetapi jika anda memiliki
koneksi internet yang lumayan download saja semua paket plugins-nya yang
berukuran 4,7 Mb. Sampai saat tulisan ini saya ketik, didalam paket pluggins
tersebut terkandung 42 plugins untuk ratusan format.
Irfan View
merupakan program yang berjalan pada Windows 9x,ME, NT, 2000,XP,vista,windows7,dan
windows, yang mendukung banyak format multimedia. Tidak hanya format gambar
saja, tetapi juga format audio dan format visual. Setidaknya mampu membaca
format AIF, ANI/CUR, ASF, AU/SND, AVI, B3D, BMP/DIB, CAD formats, CLP, DDS,
Dicom/ACR, DJVU, ECW, EMF/WMF, EPS, FITS, FPX (FlashPix), FSH, G3, GIF,
ICO/ICL/EXE/DLL, IFF/LBM, IMG (GEM), JPG2000, JPG, JPM, KDC, LDF, LWF, MED,
MID/RMI, MNG/JNG, MOV, MP3, MPG, MrSID, NLM/NOL/NGG, OGG, PBM/PGM/PPM, PCX/DCX,
PhotoCD, PNG, PSD, PSP, RAS/SUN, RAW, Real Audio (RA), RLE, SFF, SFW, SGI/RGB,
SWF (Flash 4), TGA, TIF, TTF, TXT, WAD, WAV, WBMP, XBM, XPM, CRW/CR2, DNG,NEF,
ORF, RAF, MRW, DCR, X3F, PEF, SRF, EFF, DXF, DWG, HPGL dan lain-lain.
Beberapa
featur-nya meliputi multi bahasa (tetapi belum mendukung bahasa indonesia),
opsi thubnail, slideshow, mendukung drag dan drop, editing banyak window,
browsing directory yang cepat, seambreg konversi gambar ataupun editing gambar,
print, scann, cut/croping, capture, resize ukuran gambar, beberapa effect
termasuk juga kemampuan membaca effect dari file Adobe Photoshop, dan puluhan
plugins.
Selain aplikasi ini memiliki banyak
kelebihan,namun aplikasi ini pun memiliki kekurangan di antaranya : irfan view
ini hanya bisa di jalankan di OS windows saja, Jadi
untuk pengguna Mac dan Linux, sementara ini harus sabar agar bisa mencoba
aplikasi ini.
Trus ada lagi yang disayangkan, tool/alat-alat untuk menggambarnya tidak terlalu komplit. Seperti ketika saya akan merubah warna background foto, saya kesulitan karena tidak ada tool Magic Wand.(tool ini dipake untuk menseleksi areal yang warnanya berbeda dengan obyek lainnya) tapi saya rasa wajar , karena programnya ringan .
Mungkin cuma
itu kekurangannya, terutama dari sudut pandang saya sebagai seorang pengguna
baru, saya sangat salut kepada pembuat program ini, selain programnya yang
sangat bagus juga sudah menggratiskan penggunaannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar